
Diana yang lahir dari keluarga sederhana dan Adri yang berasal dari keluarga besar yang bergelimang kekayaan, jabatan, pangkat, dan gelar kesarjanaan yang berderet-deret, menikah muda. Perkawinan itu tidak bahagia karena keluarga Adri selalu melecehkan keberadaan Diana. Sesuatu yang memang mereka sengaja sebab sebenarnya Aryantilah yang mereka inginkan menjadi istri Adri.
Merasa tidak tahan, Diana mengajukan keinginannya untuk bercerai. Tetapi ketika mulai hidup terpisah dari Adri, barulah ia mengetahui bahwa dirinya hamil. Padahal ia sedang berjuang memperbaiki kehidupan keluarganya agar jangan mengalami kepahitan sebagaimana yang ia alami. Dan dengan alasan itu pulalah Diana merahasiakan kehamilannya.
Tak mudah bagi Diana yang dengan kehamilannya itu harus kuliah dan kemudian bekerja. Oleh karenanya ia merasa berbahagia ketika akhirnya berhasil menjadi notaris.
Sayangnya setelah 9 tahun berpisah dengan Adri dan Diana telah hidup dengan tenteram, laki-laki itu tiba-tiba saja muncul di kantornya. Diana menjadi bingung karena ia tidak menyangka bahwa ternyata dirinya masih mencintai Adri yang saat itu sudah menikah dengan Aryanti. Sementara itu rasa berdosa karena telah menyembunyikan keberadaan anaknya, juga muncul dengan kuatnya.
Tetapi itulah kehidupan. Selalu saja ada kegelapan di ujung malam.
Download gratis Maria A. Sardjono - Di Ujung Malam.pdf
Silahkan download dan baca secara offline melalui perangkat mobile ataupun melalui perangkat dekstop Anda.
Untuk mengunduh pdf Novel karya Maria A. Sardjono yang berjudul "Di Ujung Malam", silahkan klik tombol di bawah ini.
Terima kasih telah membaca Di Ujung Malam. Untuk ebook, buku, novel, komik dan karya menarik lainnya, silahkan kunjungi di sini.