
Intan mencintai kakak angkatnya. Baginya, lelaki itu adalah pahlawan hatinya. Baginya pula, lelaki itu menjadi jembatan kasih antara dirinya dengan ibu angkatnya yang sangat ia puja dan menyayanginya dengan sepenuh hati.
Sementara itu Anton, sang kakak angkat justru suka berfoya-foya dan membiarkan dirinya hidup dalam kebahagiaan semu, pulang sampai larut malam, tanpa tujuan hidup yang bermakna. Tetapi ketika di suatu saat Intan yang merasa putus asa tak mampu memperbaiki sifat kakaknya mulai meniru perbuatannya dan bahkan tidak pulang semalaman. Anton menjadi sangat marah.
“Manakah gadis polos dan perawan suci yang selama ini dibanggakan oleh keluarga dan olehku?” tanyanya kepada Intan. “Kau benamkan mutiara indah itu hanya dalam waktu sekejap.”
Maka Intan pun berdiri gemetar dengan berurai air mata. Sungguh tak adil dunia ini. Lelaki boleh berbuat apa saja tetapi perempuan harus selalu menunjukkan dirinya sebagai seorang bidadari suci. Satu kali terjatuh, dan hancurlah dia!
Download gratis Maria A. Sardjono - Cahaya di Jendela Rumahku.pdf
Silahkan download dan baca secara offline melalui perangkat mobile ataupun melalui perangkat dekstop Anda.
Untuk mengunduh pdf Novel karya Maria A. Sardjono yang berjudul "Cahaya di Jendela Rumahku", silahkan klik tombol di bawah ini.
Terima kasih telah membaca Cahaya di Jendela Rumahku. Untuk ebook, buku, novel, komik dan karya menarik lainnya, silahkan kunjungi di sini.